Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Rekomendasi Aktivitas yang Aman Dilakukan Bersama Anak di Luar Rumah

Konten [Tampil]
Rekomendasi Aktivitas yang Aman Dilakukan Bersama Anak di  Luar Rumah
Sumber: Negative Space – canva.com

Meluangkan waktu bersama anak adalah hal terpenting untuk merangsang tumbuh kembangnya.
Meskipun beberapa orang tua bekerja ekstra sibuk setiap hari, menyempatkan untuk menghabiskan waktu dengan anak di hari libur bisa menjadi pelepas penat dan kerinduan untuk berkumpul bersama keluarga.

Banyak hal yang bisa dilakukan bersama anak, salah satunya bermain dan berjalan-jalan ke tempat baru atau tempat favorit. Selain itu, Anda juga dapat melakukan banyak aktivitas yang dapat dilakukan secara aman bersama anak-anak. 

Anda dapat melakukan hal-hal basic seperti jogging, berjemur, dan jalan santai berkeliling kompleks. Selain aman, aktivitas tersebut dapat menyehatkan tubuh Anda dan anak- anak. Dengan sering beraktivitas di luar ruangan, anak-anak jadi lebih banyak belajar untuk melihat sekeliling dan menghargai apa yang mereka miliki. 

Melakukan aktivitas di luar rumah juga akan membentuk pola pikir mereka terhadap sesuatu sehingga mereka menjadi lebih kritis.
Kira-kira apa saja ya aktivitas lain yang aman untuk dilakukan di luar rumah bersama anak-anak? Simak penjelasan di bawah ini.


1. Bersepeda


contoh aktivitas di luar rumah
Sumber: Roman Koval – canva.com

Bersepeda merupakan olahraga yang menyehatkan bagi tubuh manusia. Dengan bersepeda, otot-otot di tubuh kita bisa diregangkan sehingga tidak tegang dan detoksifikasi tubuh lewat keringat. Bersepeda juga sangat menyenangkan bagi anak-anak dan sangat bermanfaat untuk keseimbangan tubuh serta turut menjaga kesehatan.

Lakukan aktivitas ini di halaman rumah atau bisa juga dengan berkeliling kompleks. Anda dapat
mengajak anak-anak untuk bersepeda pada pagi atau sore hari agar tidak terlalu terik dan sinar matahari pagi masih menyehatkan. 

Jika anak Anda belum bisa bersepeda, inilah momen yang tepat untuk meluangkan waktu untuk mengajari mereka serta menikmati quality time dengan buah hati.


2. Menerbangkan Layangan


Generasi 90-an pasti sudah tidak asing lagi dengan permainan layangan. Mainan satu ini dimainkan dengan cara diterbangkan dan dapat diatur dengan menggunakan tali. Saat ini memang sudah jarang melihat anak-anak bermain layangan di kota besar, tetapi tidak ada salahnya untuk melakukan aktivitas ini dengan anak-anak dan membuat memori baru.

Saat ini, layangan pun sangat bervariasi baik dari jenis dan modelnya. Jika dulu layangan menggunakan benang untuk mengatur ketinggiannya dan sering kali membuat tangan terluka, jangan khawatir! Ada banyak jenis layangan baru yang menggunakan roll dan lebih modern untuk dimainkan sehingga lebih aman dan mengurangi risiko jari anak-anak atau Anda terluka.


3. Jalan Santai


Aktivitas di luar rumah yang aman dilakukan lainnya adalah melakukan jalan santai. Jalan santai bisa membuat tubuh menjadi lebih segar dan bugar. Jika dilakukan secara rutin, tubuh akan menjadi lebih sehat. Berjalan santai juga tidak akan terlalu melelahkan jika dibandingkan dengan berlari atau olahraga lainnya. Namun, kita tetap harus mengikuti protokol kesehatan dengan menjaga jarak serta memakai masker mulut jika ingin berjalan santai di tempat ramai, ya.

Lakukan jalan santai bersama anak Anda pada pagi atau sore hari. Anda dapat melakukannya dengan rute pendek seperti berkeliling kompleks atau memutari danau. Jalan santai juga sangat bermanfaat untuk menyegarkan tubuh dan pikiran. Anak-anak juga dapat lebih aktif dan bisa merasakan alam di sekitarnya.


4. Berkebun


Melatih kesabaran dan konsentrasi anak bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya dengan melakukan kegiatan berkebun. Memupuk dan merawat tanaman bukanlah sesuatu yang mudah sehingga sangat cocok untuk dijadikan aktivitas di waktu luang bagi anak-anak. Untuk itu, luangkanlah waktu Anda untuk melakukan kegiatan ini.

Anda dapat menyisakan lahan kosong pada halaman rumah Anda dan menanam benih bunga-bungaan atau pohon. Selain itu, jika Anda tidak ingin merasa terlalu repot, Anda dapat membeli bunga yang sudah dimasukkan ke dalam pot dan menanamnya kembali di halaman rumah.


5. Bermain Air


contoh aktivitas di luar rumah bersama anak
Sumber: Pablo Merchan – canva.com

Kolam renang selalu menjadi tempat yang menyenangkan bagi anak-anak. Selain seru, anak-anak lebih mudah menjadi aktif saat berada di dalam air. Berenang juga menjadi salah satu permainan air yang juga disukai anak-anak. Bukan hanya itu saja, berenang juga bisa mendukung pertumbuhan tulang.

Untuk itu, ajaklah anak-anak bermain air saat Anda memiliki waktu luang. Jika Anda memiliki kolam renang di rumah, manfaatkanlah tempat tersebut untuk mengajarkan anak cara berenang yang baik dan benar. 

Akan tetapi, tidak masalah jika Anda tidak memilikinya. Cukup beli kolam plastik instan di toko-toko online dan lebarkan benda tersebut di halaman rumah Anda. Dengan begitu, anak-anak dapat bermain air secara leluasa dan tentunya akan menjadi pengalaman yang sangat menarik. Jika ingin lebih seru, Anda juga bisa mengajak anak-anak ke kolam renang umum atau waterpark terdekat dari rumah.

Keamanan bagi anak saat bermain selalu menjadi prioritas orang tua. Hal itu karena anak-anak rentan terluka karena kurang hati-hati saat sedang bermain. Ada banyak kegiatan yang bisa dilakukan secara aman oleh anak-anak dan tentunya dapat langsung dipantau oleh orang tua., beberapa di antaranya telah kami tulis seperti di atas. Tunggu apa lagi? Yuk segera dicoba!

13 comments for "Rekomendasi Aktivitas yang Aman Dilakukan Bersama Anak di Luar Rumah"

  1. Anak kalau diajak main air, pasti seneng banget deh, Mbak Rey. Apalagi kalau mainnya sama saudara-saudaranya, sama teman-temannya atau sama orang tuanya.

    ReplyDelete
  2. Saat anak-anak saya masih kecil, kegiatan bermain air tuh jadi kegiatan family time yang sering banget saya lakukan. Kadang bersengaja ke kolam renang publik dengan beragam fasilitas, kadang juga hanya main air di kolam karet besar sembari teriak-teriak di teras depan rumah hahahaha. Dan itu bisa berjam-jam. Baru selesai kalau badan dan jari-jari dah keriput atau kelaparan. Happy sekali pokoknya.

    ReplyDelete
  3. Setuju, keamanan bermain anak jadi prioritas orang tua..Karena kegiatan bermain ini juga memungkinkan cidera. Di antara list ini anakku yang paling sering sepedaan, keliling komplek sama anak-anak tetangga.

    ReplyDelete
  4. ahh jadi ingat saat masih kecil dulu, saya suka lihat orang main layangan di halaman sekolah

    ReplyDelete
  5. kalo saya sering balap lari bareng anak-anak Mbak Rey
    pastinya saya sering kalah
    tapi main bareng anak bukan perkara menang atau kalah
    tapi happyyy

    ReplyDelete
  6. Jalan santai ini memang aktivitas yang menyenangkan.
    Dulu saya suka melakukan itu sama mendiang mama, keliling jalan di sekitar BKT terus ke Buaran lanjut lewat pasar perumnas sampai 30 menit baru sampe rumah haha

    ReplyDelete
  7. Paling seru memang beraktivitas sama anak2 ya mbk, kadang bikin kesel tapi sering lucu dan seru nya.

    Tapi kalau jalan santai anak2 rawan bosen biasanya. Lebih seneng bersepeda atau berkebun...
    apalagi ada hewan2 nya kaya kelinci atau rusa

    ReplyDelete
  8. Suka banget main-main gini.. Seakan bisa lupa sama gadget.. Palagi kalo jaman kayak sekarang mainan layang-layang lagi musim

    ReplyDelete
  9. Ya Allah... kangen banget jadi alay alias anak layangan. Hahha...
    Aku paling banter main sepedaan di siang hari sama temen-temen menjelajah komplek. Sekarang anakku kalo dijemput temennya buat sepedaan bareng selalu aku ijinkan. Ini menikmati masa kecil mereka banget agar memiliki banyak keterampilan hidup.
    Aiih~

    ReplyDelete
  10. Jalan santai memang kegiatan luar ruangan yang paling mudah dan murah untuk dilakukan ya mom. Tinggal cari tempat yang teduh dan aman bagi anak, seperti taman atau pinggir danau. Kalau saya saat ini di Taiwan ada banyak tempat untuk jalan kaki, bersyukur sekali.

    ReplyDelete
  11. Sepedaan jadi aktivitas paling disukai anak saya. Ada banyak temannya dan bisa melatih keberanian diri. Tapi kalau main air. Hmmmm, takut basah dia. Wkwkwk.

    ReplyDelete
  12. Berkebun itu yang menurut saya bagus untuk mengedukasi anak2 agar terampil dan memupuk rasa cinta pada tanaman, serta cinta lingkungan. Sejak dini memang perlu diajarkan pada mereka.

    ReplyDelete
  13. Jaman aku kecil juga suka main layang2 di sawah, tapi kondisi untuk anakku skrg berbeda karna tinggal di perumahan dan ga ada lahan kosong, susah buat main layang2 kaya jaman aku kecil dulu hihihi

    ReplyDelete