Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Strategi Ibu Cerdas Mengelola Bisnis dan Pendidikan Anak

Konten [Tampil]

strategi mengelola bisnis dan pendidikan anak

Ibu-ibu di zaman sekarang semakin banyak yang peduli untuk tetap menjadi wanita berdaya, meskipun sudah menikah dan punya anak. Memang tidak mudah sih, tapi ada strategi khusus dari ibu cerdas dalam mengelola bisnis dan tetap seimbang meng-support anak terutama dalam pendidikannya.

Menjadi seorang ibu yang sukses dalam berbisnis sekaligus mampu menyeimbangkan waktu untuk keluarga bukanlah hal yang mudah. Namun, sudah banyak wanita yang membuktikan, bahwa tantangan seperti itu bisa ditaklukan. Tentunya hal ini tidak akan bisa dicapai dengan keteguhan hati dan kedisplinan yang kuat.


Webinar Strategi Ibu Cerdas Mengelola Bisnis dan Pendidikan Anak Bersama Sinotif

Seperti biasa, untuk mengfasilitasi parents, khususnya para ibu untuk bisa mendapatkan tips-tips bermanfaat dalam membangun bisnis, hingga mengelolanya dan tetap bisa menyeimbangkan waktu untuk keluarga, khususnya anak. 

SINOTIF sebagai lembaga bimbel terkenal di Indonesia, mengadakan webinar dengan menghadirkan Rani Kiswanto, seorang pebisnis yang saat ini telah berhasil membangun bisnis kecantikan dalam bentuk one stop beauty service bernama Smooch Beauty Bar, hingga 14 cabang tersebar di Indonesia, bahkan hingga ke luar negeri, di Bangkok.

strategi mengelola bisnis webinar sinotif

Sabtu, 19 Oktober 2024 lalu saya berkesempatan mengikuti webinarnya dan senang banget, karena jadi punya ilmu yang bermanfaat dari sharing Ibu Rani. 

Btw, ibu Rani memulai bisnisnya di tahun 2015. Ketika itu dia baru saja resign dari perusahaan multinasional karena ingin fokus pada anak yang mulai memasuki usia sekolah.

Berawal dari mempekerjakan 5 orang pegawai, dengan ketekunan dan kegigihannya yang luar biasa menjalani up and down bisnisnya, hingga kini bisnisnya berkembang dan punya belasan cabang di berbagai kota besar di Indonesia hingga luar negeri.

Konsep bisnis Smooch Beauty Bar adalah one stop beauty service, yang melayani perawatan rambut, kuku, lash hingga wax. Karena service lengkap inilah yang menjadi daya tarik tersendiri bagi bisnisnya.

Rani menjelaskan, dalam membangun bisnis ini tidak lepas dari jatuh bangun dan mengalami banyak banget tantangan. 

Tapi setidaknya, dia bersyukur karena bisa bekerja tanpa harus mengabaikan tumbuh kembang anak, khususnya dalam hal pendidikan.

Salah satu kelebihan ibu pebisnis memang punya waktu yang lebih fleksible ketimbang ibu yang bekerja kantoran, sehingga bisa lebih banyak memantau perkembangan anak dalam pendidikannya setiap saat.

Namun semuanya tak bisa lepas dari support sistem yang membuat ibu bisa lebih leluasa dalam membangun bisnis dan impiannya. Salah satunya dengan support sistem lembaga bimbingan belajar untuk memastikan anak tetap berprestasi dalam pendidikannya, salah satunya lembaga bimbel SINOTIF.

Tau kan apa itu SINOTIF?, sudah sering banget saya bahas di blog ini, salah satunya tentang kurikulum cambridge

SINOTIF merupakan bimbingan belajar atau bimbel tatap muka virtual, live dan interaktif yang fokus pada 3 pelajaran eksakta, yaitu matematika, fisika dan kimia

Parents sebaiknya memilih SINOTIF dalam mendukung prestasi anak di pendidikan, karena 5 alasan ini:

  1. Bikin parents jadi lebih tenang dan siswa bebas stres. Moms bisa fokus urus bisnis dan tidak perlu stres mengajari anak sendiri, karena ada ahli dan spesialis di bidangnya.
  2. Guru di SINOTIF fulltime dan spesialis. Jadi tanpa risiko ganti guru kemudian cara mengajarnya membingungkan siswa, terlebih gurunya selalu ditraining dan bisa juga pantau perkembangan siswa.
  3. Adanya metode pengajaran personalized, yaitu menyesuaikan kebutuhan dan standar sekolah siswa, serta memperhatikan juga karakter siswa. 
  4. Siswa dapat belajar dari rumah dengan tatap muka online live interactive. Sehingga lebih nyaman, hemat waktu maupun tenaga.
  5. SINOTIF telah berpengalaman 24 tahun spesialis di bidang matematika, fisika dan kimia.


Tips Memulai Bisnis Ala Rani Kiswanto

Dalam webinar kemarin, Rani memberikan tips penting untuk para ibu yang ingin memulai sebuah bisnis, di antaranya:

strategi mengelola bisnis rani kiswanto


1. Mulai dari small business

Sangat penting untuk memulai bisnis secara kecil-kecilan terlebih dahulu, karena dengan demikian modal yang dibutuhkan juga jadi lebih kecil, risikonya juga lebih diminimalisir.


2. Punyai partner yang sevisi dan misi

Akan lebih baik, jika memulai bisnis dengan mempunyai seorang partner yang punya visi, misi dan kemampuan yang sama dengan kita. Hal ini untuk menambah rasa percaya diri kita dalam memulai dan menjalankan bisnis.

Akan tetapi, pastikan mencari partner yang benar-benar punya kesamaan dalam hal serius membangun bisnis, serta pastikan membuat kontrak kerja sama meskipun partner tersebut adalah sahabat karib kita.


3. Buat konsep bisnis

Berikutnya, buatlah sebuah rencana konsep bisnis tersebut, mulai dari target marketnya siapa? berapa budget-nya?. Budget ini meliputi lokasi bisnis, bahan baku, gaji karyawan. Jangan lupa juga untuk mentargetkan omset berapa yang harus dicapai.


4.Marketing/branding

Langkah selanjutnya adalah dengan melakukan marketing dengan cara branding, ini penting untuk mengenalkan bisnis kita kepada khalayak. 

Sebagai owner juga perlu banget untuk branding, agar bisnisnya lebih luas dikenal masyarakat. Dan hal ini merupakan salah satu strategi marketing yang terbaik.

  

5. Punyai tim

Delegasi merupakan hal penting dalam mengelola bisnis, jangan semuanya dikerjain sendiri. Karenanya mempunyai tim juga penting. Pastikan merekrut dan membina tim dengan baik agar hasil yang didapatkan juga sesuai target. 

  

Kesimpulan dan penutup

Webinar yang diadakan oleh Sinotif dengan menghadirkan Rani Kiswanto sebagai pembicara memberikan wawasan berharga bagi para ibu yang ingin sukses mengelola bisnis sambil tetap memberikan perhatian penuh pada pendidikan anak. 

Rani, dengan pengalamannya membangun 14 cabang salon kecantikan, menekankan pentingnya manajemen waktu, ketekunan, serta dukungan sistem, seperti lembaga bimbingan belajar SINOTIF, dalam menjaga keseimbangan antara bisnis dan keluarga. 

Dia juga berbagi tips praktis bagi para ibu yang ingin memulai bisnis, mulai dari membangun bisnis kecil, memiliki partner yang tepat, membuat konsep bisnis yang matang, melakukan branding, hingga membentuk tim yang solid. 

Strategi-strategi tersebut memungkinkan para ibu untuk menjadi produktif dalam dunia bisnis tanpa mengabaikan peran penting mereka dalam mendidik anak.


Surabaya, 20 Oktober 2024

Sumber: 

  • Webinar All You Need to Know About Cambridge for Primary Schoolers Bersama Sinotif
  • https://www.cambridgeinternational.org/ diakses 01-09-2024

Gambar: Canva edit by Rey, dokpri, https://www.cambridgeinternational.org/

4 comments for "Strategi Ibu Cerdas Mengelola Bisnis dan Pendidikan Anak"

  1. Para bapak-bapak juga tidak bisa fokus mengelola bisnis kalau tidak ada support sistem dari istri yang menyadari sepenuhnya karir suaminya di luar rumah

    ReplyDelete
  2. Pilih partner bisnis harus jeli ini, pengalamanku pakai partner bisnis, lama-lama aku tok yang semangat, dia ikutan terus kayak nggak ada kontribusinya

    ReplyDelete
  3. Ya, buat orang yang suka berbisnis akan mempunya banyak semangat, mengatur strategi agar bisnisnya lancar

    ReplyDelete
  4. Terimakasih sharing webinarnya ada beberapa tips yang bisa diimplementasikan untuk memulai bisnis.

    ReplyDelete